Ini Macam-Macam Dinosaurus yang Harus Diketahui

Mengejutkan, 10 Dinosaurus Ini Ternyata Berukuran Kecil

Dinosaurus merupakan hewan purbakala yang masih menyita banyak perhatian orang-orang di seluruh dunia.

Saking menariknya, bahkan ada sebuah film Hollywood yang menceritakan tentang dinosaurus yakni Jurassic Park.

Seperti yang diketahui bahwa dinosaurus terdiri dari beberapa macam. Lantas, apa saja macam-macam dinosaurus itu? Untuk lebih jelasnya yuk kita simak ulasan selengkapnya berikut ini:

  1. Velociraptor

Velociraptor atau yang lebih dikenal dengan sebutan Raptor ini merupakan jenis dinosaurus predator yang mirip dengan T-Rex. Namun, Raptor memiliki ukuran lebih kecil daripada T-Rex.

 

Dinosaurus jenis ini bisanya hidup berkelompok dan tergolong sebagai dinosaurus cerdas. Raptor memangsa buruannya dengan strategi pengalih perhatian, yang sebenarnya mangsa mereka telah dikepung.

 

Tubuh Velociraptor kemungkinan memiliki bulu. Selain itu, dinosaurus yang satu ini juga memiliki sebuah cakar besar berbentuk melengkung di setiap kakinya yang berfungsi untuk menusuk atau merobek tubuh musuhnya, sekaligus menyerangnya menggunakan kuku kaki yang sangat tajam.

 

Dinosaurus ini termasuk predator oportunis yang menyerang hampir semua binatang. Velociraptor berburu mangsanya dengan mengandalkan penglihatan yang tajam, kemampuan berlari yang cepat, dan otak yang cerdas.

 

  1. Compsognathus

Compsognathus merupakan jenis dinosaurus dengan ukuran kecil yang ukurannya hanya mencapai 60 cm saja, sehingga bisa dibilang sebagai dinosaurus terkecil di dunia sepanjang sejarah. Dinosaurus kecil ini biasa hidup secara berkelompok seperti Raptor dan T-Rex.

 

Dinosaurus ini diperkirakan hidup jaman Jurassic akhir sampai dengan awal Cretacous atau pada sekitar 161 juta hingga 146 juta tahun yang lalu. Fosil Compsognathus pertamakali ditemukan di Bavaria, Jerman pada tahun 1891 oleh ahli Paleontologi, yang bernama Joseph Oberndoric.

 

Karena tubuhnya kecil, dinosaurus ini sangat agresif dan cepat dalam menyerang musuh. Mereka tidak menggunakan pengalih perhatian seperti dinosaurus lainnya, melainkan dengan bantuan tambahan yang selalu siap siaga.

 

  1. Triceratops

Triceratops atau yang lebih dikenal dengan sebutan Tritop ini merupakan jenis dinosaurus yang memiliki badan besar dengan tiga tanduk di kepalanya. Ketiga tanduk tersebut berfungsi sebagai senjata untuk melumpuhkan lawannya. Panjang tanduk Tritop bisa mencapai 9 meter, tinggi 3,8 meter, dan bobot 6,8 ton.

 

Dinosaurus ini memiliki empat kaki yang sangat kuat untuk menopang tubuhnya yang cukup besar. Karena berbadan besar, dinosaurun ini tidak bisa berlari cepat, namun mereka dapat mencapai kecepatan sekitar 30 km/jam.

 

Fosil Triceratops pertamakali ditemukan adalah dua tanduknya pada tahun 1887 di dekat Dennver, Colorado, AS, oleh ahli Paleontologi America Serikat yang bernama Charles Othniel Marsh.

 

Triceratops diperkirakan hidup di akhir jaman Cretacous, atau sekitar 67-65 juta tahun yang lalu.

 

  1. Ankylosaurus

Ankylosaurus merupakan dinosaurus yang memiliki tubuh dengan panjang 9 meter dan bobot mencapai 9 ton.

Yang uniknya, dinosaurus yang satu ini mempunyai cangkang tubuh yang sangat keras yang berfungsi sebagai perisai ketika diserang musuh.

Perisai tulang setebal 5 cm ini berfungsi melindungi tubuhnyang yang pendek, yang disangga oleh empat kakinya yang kuat, pendek dan gemuk.

 

Sedangkan alat untuk menyerang musuhnya, pada ekor dinosaurus ini terdapat bola dari batu dengan berat sekitar 5 kg. Ia akan menyerang lawan menggunakan ekor kerasnya dan dalam sekejap lawannya akan tersungkur jatuh ke tanah.

 

Ankylosaurus hidup pada periode kapur akhir sekitar 68 juta hingga 65 juta tahun lalu di Amerika Utara.